PERALATAN NAVIGASI ELEKTRONIK DI ATAS KAPAL

Peralatan navigasi elektronik di atas kapal memudahkan pelaut untuk memberikan data yang akurat untuk pelayaran.
Berikut adalah macam-macam peralatan navigasi elektronik di atas kapal :

1. Radar

Radar singkatan dari “Radio Detection and Ranging” adalah peralatan navigasi elektronik terpenting dalam pelayaran. Pada dasarnya radar berfungsi untuk mendeteksi dan mengukur jarak suatu obyek di sekeliling kapal. Disamping dapat memberikan petunjuk adanya kapal, pelampung, kedudukan pantai dan obyek lain disekeliling kapal, alat ini juga dapat memberikan baringan dan jarak antara kapal dan objek-objek tersebut.

2. Arpa

Alat Bantu Radar Otomatis menampilkan posisi kapal dan kapal lain di sekitarnya. Radar menampilkan posisi kapal di sekitarnya dan memilih jalur untuk kapal dengan menghindari segala jenis tabrakan.

3. GPS 

GPS adalah sistem radio navigasi dan penentuan posisi menggunakan satelit. Dalam hal penentuan posisi, GPS dapat memberikan ketelitian posisi yang spektrumnya cukup luas. Dari yang sangat teliti sampai yang biasa- biasa saja. 

4. RDF

RDF (Radio Direction Finder) adalah pesawat radio pencari arah yang dioperasikan melalui penerimaan gelombang elektromagnetik oleh pemancar yang dipancarkan oleh stasiun pemancar.

5. Echosounder

Sebuah echosounder ilmiah adalah perangkat yang menggunakan teknologi SONAR untuk pengukuran bawah air fisik dan biologis komponen-perangkat ini juga dikenal sebagai SONAR ilmiah. Aplikasi termasuk batimetri, klasifikasi substrat, studi vegetasi air, ikan, dan plankton, dan diferensiasi massa air.

6. AIS

Automatic Identification System ( AIS ) adalah sistem pelacakan kapal jarak pendek, digunakan pada kapal dan Stasiun Pantai untuk mengidentifikasi dan melacak kapal dengan menggunakan pengiriman data elektronik dengan kapal lainnya dan stasiun pantai terdekat. Informasi seperti identifikasi posisi, tujuan, dan kecepatan dapat ditampilkan pada layar komputer atau ECDIS ( Electronic Charts Display and Information System ).


Komentar